Pohon Ara atau Ficus PERSEMAIAN-HUTAN KALIMANTAN: Pohon Ara atau Ficus Pohon Ara atau Ficus | Persemaian PERSEMAIAN-HUTAN KALIMANTAN: Pohon Ara atau Ficus

Pohon Ara atau Ficus

Pohon ara disebut juga pohon ficus, ciri khas dari pohon ini adalah dari buahnya dan pertulangan daunnya



Ficus atau sering juga disebut ara mempunya jenis beraneka ragam diperkirakan sekitar 850 jenis yang terdiri dari pohon berkayu, semak, tanaman merambat, epifit, dan hemiepiphyte, ficus termasuk dalam keluarga Moraceae


Walaupun mempunyai jenis yang banyak dan cara hidup yang bermacam-macam tapi cara termudah yang bisa kita kenali adalah lewat buahnya yang khas, jika yang berbentuk pohon banyak memiliki akar napas yang menjuntai dari batang dan cabang turun ke tanah.




Pada buah ficus sangat khas karena ficus mempunyai perbungaan tertutup atau disebut dengan syconium, dan semua buah ara memiliki getah berwarna putih kekuningan yang banyak dan dalam pertulangan daun mempunyai 3 urat daun yang langsung pada pangkal daun yang dikenal dengan “Tri Veined




Ficus atau Ara adalah spesies kunci dalam ekosistem hutan terutama dikalimantan, sebab  Buah ficus adalah sumber makanan  frugivora termasuk kelelawar buah, monyet, lutung dan orangutan dan makanan pokok bagi species burung merpati, burung enggang, ara-beo dan kutilang. Juga banyak ulat memakan daun ara

Untuk Kayu dari pohon ficus atau ara sangat susah dipergunakan karena selain bergetah banyak juga lembut dan sering tidak jelas mana batang dan akar sehingga alurnya tidak lurus.

Buah ficus juga bisa sebagai  obat tradisional karena  mengandung zat pencahar, flavonoid, gula, vitamin A dan, C asam dan enzim. Namun, buah ara adalah alergen kulit, dan getah berbahaya bagi mata.

Untuk membuat persemaian atau memperbanyak tanaman ficus lebih cenderung kepada perbanyakan secara vegetative ini di karenakan riil dilapangan walaupun banyak buah ara yang berjatuhan tetapi tidak mennumbuhkan anakan baru. Anakan terbentuk diatas pohon yang berasal dari fices burung. Namun begitu hampir semua jenis ficus bisa di  stek pucuk bahkan stek batang.